1. Komposisi, gagasan, pesan, simbol, dan tema yang ada dalam karya seni merupakan wujud dari nilai ....
A. bentuk
B. fisik
C. indrawi
D. artistik
E. isi
Buka/Tutup Pembahasan
E. isi
2. Kemampuan yang harus dimiliki pengkritik karya seni agar bisa mendiskripsikan kritikannya dengan baik adalah ....
A. mengetahui karakter seni yang baik
B. mengetahui bentuk-bentuk karya seni
C. mengetahui ilmu mengenai macam-macam seni
D. mengetahui istilah-istilah teknis dalam suatu karya seni
E. mengetahui proses-proses yang harus dilalui dalam pembuatan karya seni
Buka/Tutup Pembahasan
D. mengetahui istilah-istilah teknis dalam suatu karya seni
3. Seseorang yang hanya mengamati karya seni dan melihat karya seni dari pameran termasuk dalam tipe pemberi apresiasi yang bersifat ....
A. aktif
B. pasif
C. monoton
D. pemerhati
E. pengawas
Buka/Tutup Pembahasan
B. pasif
4. Sasaran dari pameran sekolah adalah ....
A. siswa berpestasi
B. siswa yang memiliki jiwa seni
C. para siswa dan guru seni
D. semua penghuni sekolah
E. masyarakat umum
Buka/Tutup Pembahasan
D. semua penghuni sekolah
5. Landasan yang digunakan untuk memberikan kritikan berdasarkan kemampuannya untuk tujuan moral. Kritikan ini berbentuk ....
A. formalitas
B. ekspresivitas
C. instrumentalitas
D. pedagogis
E. estetis
Buka/Tutup Pembahasan
C. instrumentalitas
6. Kegiatan kritik ini lebih pada penilaian berdasarkan kualitas gagasan atau perasaan yang ingin dikomunikasikan oleh perupa melalui sebuah karya seni. Pada umumnya menanggapi kesesuaian atau keterkaitan antara judul, tema, isi, dan visualisasi objek-objek yang ditampilkan dalam karya seni. Kritikan ini berbentuk ....
A. formalitas
B. ekspresivitas
C. instrumentalitas
D. pedagogis
E. estetis
Buka/Tutup Pembahasan
B. ekspresivitas
7. Membantu memahami karya serta meningkatkan wawasan dan pengetahuan terhadap karya seni. Pernyataan tersebut berhubungan dengan ....
A. kritik jurnalistik
B. kritik kependidikan
C. kritik keilmuan
D. bentuk kritik
E. fungsi kritik karya seni rupa
Buka/Tutup Pembahasan
E. fungsi kritik karya seni rupa
8. Kegiatan pameran harus disiapkan dengan matang segala perlengkapan yang diperlukan. Perlengkapan dalam pameran, antara lain brosur, katalog, dan sketsel. Maksud dari katalog dalam kegiatan pameran adalah ....
A. buku tamu yang memuat sejumlah nama pengunjung pameran
B. buku yang memuat informasi seniman dan karya seni yang dipamerkan serta menjadi panduan bagi pengunjung pameran
C. informasi pameran yang disebarluaskan
D. buku yang memuat karya dan harga karya
E. buku yang disediakan panitia untuk melengkapi kegiatan pameran
Buka/Tutup Pembahasan
B. buku yang memuat informasi seniman dan karya seni yang dipamerkan serta menjadi panduan bagi pengunjung pameran
9. Pembentukan panitia dalam pameran sangat diperlukan untuk adanya koordinasi. Orang yang bertugas memasang dan mengatur karya yang dipamerkan adalah ....
A. pembimbing
B. wakil ketua
C. sekretaris
D. seksi karya
E. seksi displai
Buka/Tutup Pembahasan
E. seksi displai
10. "Di SMA Negeri Limapuluh diadakan sebuah pameran seni rupa untuk membantu korban bencana alam di Lombok"
Ilustrasi di atas memenuhi tujuan pameran yaitu ...
A. komersial
B. sosial
C. kemanusiaan
D. hiburan
E. pendidikan
Buka/Tutup Pembahasan
C. kemanusiaan